Friday, June 22, 2018

Lantang Pangngan: Prosesi Unik Rambu Solo’ Toraja


Toraja adalah suku yang terkenal dengan kebudayaannya. Orang Toraja tidak dapat dipisahkan dari “ketorajaannya”. Tuntutan kebudayaan dalam masyarakat Toraja masih sangat kental dan mempengaruhi seluruh proses kehidupan masyarakatnya, oleh karena masyarakat Toraja tidak dapat dipisahkan dari “ketorajaannya”.

Salah satu prosesi yang sangat menonjol dalam kehidupan masyarakat Toraja adalah Aluk rambu solo’. Aluk rambu solo’ berasal dari kata aluk artinya aturan/agama, rambu artinya asap/cahaya sinar, dan solo’ artinya turun, atau biasa disebut aluk rampe matampu’ (aluk sebelah/bagian Barat) adalah upacara yang dilakukan pada sebelah Barat dari rumah atau Tongkonan dengan kurban persembahan yang pelaksanaannya waktu matahari mulai terbenam atau dengan kata lain upacara kematian atau pemakaman manusia.

Tidak seperti biasanya, ada tradisi rambu solo’ yang unik di Bokko, Lembang Tumbang Datu, Kecamatan Sangalla’ Utara, Kabupaten Tana Toraja. Tradisi tersebut yaitu Lantang Pangngan. Lantang pangngan adalah sebuah miniatur rumah atau tongkonan (rumah adat toraja) yang dihiasi oleh berbagai hiasan, lampu hias dan lilin/obor yang diusung oleh beberapa orang. Tidak sembarang orang dibuatkan lantang pangngan, hanya yang mate malolle’ (meninggal pada usia muda) yang dibuatkan lantang pangngan. Lantang pangngan adalah ungkapan duka dari rumpun keluarga yang lain kepada keluarga yang sedang berduka.

Prosesi ini tidak seperti biasanya di upacara rambu solo’, hal ini dilakukan pada malam hari sekitar pukul 18.00-selesai (tergantung jumlah lantang pangngan). Dalam prosesi ini, keluarga yang membawa lantang pangngan akan melantunkan ungkapan duka, disertai dengan iringan keluarga yang membawa piong, makanan, minuman dan sebagainya. Juga disertai dengan bunyi-bunyian seperti kembang api.

Bukan hanya di daerah Bokko yang melakukan tradisi lantang pangngan ini, daerah lain seperti Tallung Penanian, Randan Batu sekitarnya dan La'bo'? juga melakukan tradisi ini…

(Penulis: Ch_Banna)

Mengenal Klasis Parandangan Sebagai Tuan Rumah KamNas Remaja II SMGT

Klasis Parandangan adalah salah satu Klasis yang berada dalam lingkup pelayanan BPS Wilayah II Rantepao. Klasis Parandangan terdiri da...